Otoseken.id - Bukan sudah tua kayak manusia, ternyata ini penyebabnya ban mobil bisa botak hanya di salah satu sisinya saja.
Tapak ban mobil cepat botak sebelah, ternyata dari sini penyebabnya.
Idealnya keausan tapak ban mobil merata sesuai usia dan jarak tempuh selama pemakaian.
Jika tapak ban mobil botak sebelah atau habis di salah satu sisi tentu ada masalah pada wheel alignment.
Menurut Hariadi, Asst. to Service Dept. Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), keausan tapak ban mobil yang hanya pada satu sisi disebabkan dari sudut camber roda.
"Camber adalah tingkat kemiringan roda pada bagian atas apabila dilihat dari sudut vertikal," terangnya.
Normalnya camber roda sejajar dengan garis lurus vertikal sehingga tapak ban bisa menapak sempurna.
Hanya saja selama pemakaian mobil, sudut camber bisa berubah.
Baca Juga: Heran, Tiap Belok Ada Bunyi Tek-tek di Roda Mobil, Ternyata Penyebabnya Ini