Otoseken.id - Cara merawat mobil bekas, waspada lapisan coating kaca hilang. Begini efeknya jika sudah hilang.
Kondisi kaca mobil bekas yang baru sebaiknya tetap dicek karena berpengaruh terhadap visibilitas.
Seperti lapisan coating di permukaan kaca mobil bekas yang bisa hilang sewaktu-waktu.
Untuk itu Christopher Sebastian, CEO MAKKO Group di Tangerang menjabarkan gejala yang muncul jika coating permukaan kaca mobil mulai hilang.
"Bisa disemprot air dengan alat spray untuk melihat efek butiran air," sarannya.
Jika butiran air masih membentuk titik-titik air yang menyebar, berarti efek water beeding masih ada.
Yang menjadi tanda lapisan coating kaca masih bekerja memberikan efek water beeding.
"Kalau butiran air cenderung mengumpul banyak berarti coating kaca mobil sudah hilang," ungkap Christopher.
Baca Juga: Cara Merawat Mobil Bekas, Sebelum Mudik Cek Rem Mobil Kesayangan Dulu Ya