Engga Perlu Tanya Mekanik, Begini Cara Mudah Bikin Awet Aki Mobil Kesayangan

ARSN - Senin, 9 Mei 2022 | 17:23 WIB

Ilustrasi aki mobil (ARSN - )

Otoseken.id - Engga perlu tanya mekanik, begini lho cara mudah bikin awet aki mobil kesayangan. Pemilik mobil harus tahu trik ini.

Di mobil bekas banyak menggunakan aki basah atau aki kering.

Baik aki basah atau aki kering perlu dirawat agar tetap bekerja optimal.

Pasalnya, aki jadi salah satu komponen penting di kelistrikan mobil bekas.

Untuk itu aki perlu dirawat agar tidak tekor, soak atau rusak.

Pertama, perhatikan pengikat aki, pastikan kuat dan aki tidak bergerak.

Soalnya, jika aki bergoyang saat mobil dijalankan bisa mengganggu proses penyaluran listrik.

Kedua, jaga kebersihan kutub aki.

Baca Juga: Cara Mengatasi Aki Mobil Yang Kepalanya Berkerak Putih, Ternyata Mudah