Dua Unit Jeep Cherokee XJ Mulus Mejeng di Otobursa Tumplek Blek 2022, Harganya Segini

Abdul Aziz Masindo - Minggu, 4 September 2022 | 19:16 WIB

Jeep Cherokee XJ milik Yudi di Tumplek Blek 2022 (Abdul Aziz Masindo - )

Otoseken.id - Jeep Cherokee XJ menjadi salah satu generasi Cherokee yang populer dan legendaris, SUV ikonik tersebut sekarang sudah menjadi kolektor bagi kalangan yang hobi.

Jeep Cherokee XJ merupakan Cherokee generasi kedua yang diproduksi mulai dari 1984 sampai 2001 sebegai penerus dari Cherokee SJ.

Tapi Cherooke XJ baru masuk ke Indonesia melalui PT Djakarta Motor Company selaku Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) Chrysler di Indonesia, resmi menjual Jeep Cherokee XJ di tahun 1994.

Berbeda dari generasi sebelumnya yang pakai body on frame Cherokee generasi kedua (XJ) ini sudah pakai sasis jenis monokok.

Desain Jeep Cherokee XJ yang khas dan ikonik serba kotak dan cowok banget inilah yang menjadi daya tarik sampai sekarang.

Abdul Aziz Masindo/Otoseken.id
Jeep Cherokee XJ Limited AT 1996

Pada saat diluncurkan di Indonesia, Jeep Cherokee XJ rakitan Indonesia tersedia dalam dua varian, yaitu Sport dan Limited.

Untuk mesin yang dipakai Jeep Cherokee XJ di Indonesia waktu itu cuma satu tipe, 6-silinder segaris 4.000 cc berbahan bakar bensin dengan sistem injeksi.

Mesin mampu menghasilkan tenaga sampai 170 dk pada 4.000 rpm.

Abdul Aziz Masindo/Otoseken.id
Jeep Cherokee XJ Sport MT 1997