Jangan Ngasal, Begini Cara Merawat Cat Doff di Mobil Bekas Yang Wajib Diketahui

ARSN,Angga Raditya - Senin, 12 September 2022 | 13:15 WIB

Warna silver doff pada Hyundai Ioniq 5 masih memantulkan kilap tapi tidak sampai glossy. (ARSN,Angga Raditya - )

Otoseken.id - Jangan ngasal, begini cara merawat cat doff di mobil bekas yang wajib diketahui.

Yes, cara merawat cat doff di mobil bekas enggak boleh ngasal ya bestie.

Kasus cat Hyundai Ioniq 5 terkelupas menuai banyak perhatian dari pengguna media sosial.

Banyak yang bertanya mengapa cat Hyundai Ioniq 5 terkelupas hanya dengan isolasi bening.

Namun kenyataannya, cat Hyundai Ioniq 5 terkelupas ini memiliki finishing doff alias matte, yang beda perlakuannya dengan cat glossy pada umumnya.

Perbedaan utamanya, "Cat doff dari pabrikan umumnya sudah dilapis pernis doff, sehingga tidak mudah terkelupas," ucap Pramanandana, kepala cabang bengkel cat Auto Look, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

Instagram @bernardwidiant
Pemilik Hyundai Ioniq 5 curhat soal cat mengelupas terkena lakban

Menurut Dana, sapaannya, cat doff punya perlakuan berbeda dengan cat glossy, terutama soal perawatan.

"Cat doff tidak boleh kena wax, apalagi dipoles, karena bisa mengilap," terangnya.

Baca Juga: Isi Oli Kompresor AC Mobil Bekas Jangan Kebanyakan, Ini Resikonya Sob

Tapi untuk mencuci mobil, perlakuannya masih sama dengan cat biasa, "Masih aman kena semprotan air bertekanan tinggi dan shampoo mobil," sambung penikmat BMW ini.

Yang patut diwaspadai apabila cat doff hendak disiram ulang pada satu panel saja.

"Pasti belangnya kelihatan, karena tingkatan kilau doff itu beda-beda," ujarnya lagi.

Menurut Dana, ada tiga tingkatan warna doff, yaitu matte alias tidak ada pantulan sama sekali.

"Kedua, ada semi doff yang sedikit mengilap dibanding doff, dan ketiga satin, yang cukup mengilap tapi tidak sampai glossy," beber Dana.

Tuningblog
Warna doff ada tiga tingkatan, yaitu doff, semi doff dan satin

Sehingga sebelum mengecat satu panel, harus dipastikan dahulu tingkat kilaunya agar tidak belang.

"Masalahnya cat doff ini kan tidak bisa diampelas dan dipoles untuk menyamaratakan kilau cat," sergahnya.

Efeknya, jika terdapat debu pada permukaan cat doff, "Ya harus cat ulang lagi biar rata," tutur pria berpostur kurus ini.

"Beda sama cat dengan pernis mengilap, ada debu di dalam pernis ya tinggal ampelas terus poles sampai kilapnya sama dengan panel lain," pungkasnya.

Baca Juga: Mobil Bekas Habis Carbon Clean Tenaga Mesin Jadi Turun, Ini Alasannya