Otoseken.id - Wah, ternata cuma segini harga rem cakram motor bekas Yamaha NMAX di bengkel resmi.
Yap, harga cakram rem bawaan motor bekas Yamaha NMAX ternyata masih cukup terjangkau.
"Piringan atau cakram rem motor bekas Yamaha NMAX dijual enggak sampai Rp 300 ribu," ucap Hidayat Gunawan, Chief Mekanik Harapan Motor Sejahtera Juanda, bengkel resmi Yamaha kepada GridOto pada Senin (26/09/2022).
Seperti kita ketahui, Yamaha NMAX pakai cakram untuk rem depan maupun rem belakang.
Berdasarkan Yamaha e-Catalogue, piringan atau rem cakram depan Yamaha NMAX dengan kode 2DP-F582U-00 dijual dengan harga Rp 295 ribuan.
Sedangkan piringan atau cakram belakang NMAX dengan kode 2DP-F582W-00 dijual dengan harga Rp 271 ribuan.
Oya, piringan Yamaha NMAX atau motor lainnya bisa tipis karena hal sepele.
"Biasanya penyebab piringan atau cakram cepat habis akibat membiarkan kampas rem yang sudah tipis," jelas pria yang akrab disapa Dayat ini.
Baca Juga: Bisa Bahaya, Ini Biang Keladi Penyebab Cakram Motor Bekas Yamaha NMAX Cepat Tipis