Otoseken.id - Salah satu mobil MPV impian makin murah nih di tahun 2026.
Apalagi kalau bukan Toyota Kijang Innova Venturer bensin tahun 2020 bekas.
Siapa yang tidak kepincut dengan mobil satu ini, punya tampilan eksterior yang stylish dan fitur melimpah menjadi daya tarik tersendiri.
Selain itu, Innova Venturer Bensin tahun 2020 memakai mesin 2.0L (1TR-FE) berkapasitas 1.998 cc, 4-silinder segaris dengan teknologi DOHC, 16 katup, Dual VVT-i, EFI (Electronic Fuel Injection).
Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 139 PS (137 HP) pada putaran mesin 5.600 rpm dan torsi 183 Nm pada 4.000 rpm.
Tersedia pilihan transmisi manual 5 percepatan dan transmisi otomatis 6 percepatan yang terhubung ke penggerak roda belakang (RWD).
Konsumsi BBM Innova Venturer bensin tahun 2020 kurang lebih 8km sampai 10km/liter dalam kota (*tergantung kondisi lalu lintas) serta 10km sampai 12km/liter luar kota (*tergantung kondisi lalu lintas).
Baca Juga: Diluar Dugaan, Harga Toyota Innova Zenix V Hybrid 2024 Tinggal Segini
Nah yang terpenting, berapa harga Innova Venturer Bensin 2020 bekas? Kini harganya berada dikisaran Rp 260 juta sampai Rp 320 jutaan tergantung varian transmisi dan kondisinya.
Namun sebelum beli, mari lihat spesifikasinya terlebih dahulu.