Perbandingan Harga Honda Jazz Dengan Suzuki Baleno 2018 Bekas, Yuk Cek

Konten Grid - Kamis, 8 Januari 2026 | 19:52 WIB

Spesifikasi dan perbandingan harga Honda Jazz dan Suzuki Baleno tahun 2018 seken (Konten Grid - )

Otoseken.id - Tahun 2026 masih bingung mau beli mobil hatchback bekas?

Memang sulit memilih diantara banyak pilihan di pasaran mobil bekas.

Namun tim Otoseken punya perbandingan mobil hatchback populer yang bisa menjadi pertimbangan.

Honda Jazz dan Suzuki Baleno hatchback tahun 2018 bekas sepertinya cocok untuk dibandingkan.

Nah bagi Anda yang sedang bingung memilihnya, mari lihat perbandingan harga dan spesifikasi mesin Honda Jazz dan Suzuki Baleno 2018 bekas ini.

Spesifikasi Mesin Suzuki Baleno 2018

Rendy/Otomotifnet
Spesifikasi Mesin K14B Suzuki Baleno tahun 2018

Baca Juga: Harga Honda Jazz 2014 Bekas Sisa Segini, Hatchback Impian Makin Murah 

Dapur pacu Suzuki Baleno tahun 2018 memiliki spesifikasi mesin 1.4L berkode K14B berkapasitas 1.373 cc, 4-silinder segaris dengan teknologi DOHC, 16 katup, VVT (Variable Valve Timing), MPI (Multi-Point Injection).

Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 92,4 PS pada putaran mesin 6.000 rpm dan torsi maksimal 130 Nm pada 4.200 rpm.

Memiliki pilihan transmisi otomatis konvensional 4-speed dan transmisi manual 5-speed yang terhubung ke penggerak roda depan (FWD).