Otoseken.id - Masih sangat cocok dibeli pada tahun ini, Daihatsu Sigra seken tahun 2018 makin murah.
LCGC populer di Indonesia yang jadi pilihan keluarga ini dikenal memiliki mesin yang irit bahan bakar serta perawatan yang mudah dan relatif murah.
Selain itu, tampilannya yang stylish dan kabin nyaman tentu menjadi daya tarik tersendiri.
Nah dari segi harga, Daihatsu Sigra 2018 bekas ada pada kisaran Rp 70 juta sampai Rp 125 jutaan tergantung varian tipe dan kondisinya.
Untuk melihat harga sesuai varian tipenya, cek pada tabel diakhir artikel.
Spesifikasi Mesin Sigra 2018
Melihat dari dapur pacunya, Daihatsu Sigra tahun 2018 dibagi menjadi 2 varian mesin yaitu 1.0L dan 1.2L.
Baca Juga: Harga Bekasnya Beda 5 Jutaan, Sigra dan Calya 2021 Lebih Pilih Mana?
Varian Daihatsu Sigra 1.0 (tipe D dan M) tahun 2018 memakai mesin 1KR-VE berkapasitas 998 cc, 3-silinder segaris dengan teknologi DOHC, VVT-i, EFI (Electronic Fuel Injection) yang mampu menghasilkan tenaga 67 PS (66 HP) pada putaran mesin 6.000 rpm dan torsi 89 Nm pada 4.400 rpm.
Sedangkan Daihatsu Sigra 1.2 (tipe X dan R) tahun 2018 memakai mesin 3NR-VE berkapasitas 1.197 cc, 4-silinder segaris dengan teknologi DOHC, Dual VVT-i, EFI (Electronic Fuel Injection) bisa menghasilkan tenaga 88 PS (87 HP) pada putaran mesin 6.000 rpm dan torsi 108 Nm pada 4.200 rpm.
Tersedia pilihan transmisi manual 5-speed dan transmisi otomatis konvensional 4-speed yang terhubung ke penggerak roda depan (FWD).