Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Naksir Honda Civic FD Bekas, Pilih Mesin 2.000 atau 1.800 cc?

Taufan Rizaldy Putra - Kamis, 17 Januari 2019 | 14:25 WIB
Honda Civic generasi kedelapan atau yang lebih populer disebut Civic FD
wikipedia.org
Honda Civic generasi kedelapan atau yang lebih populer disebut Civic FD

Yang menjadi perhatian utama ketika mengincar mobil ini tentu saja dua pilihan mesin yang diusung oleh Honda.

Mana yang lebih worth untuk dibeli?

Jika bicara dengan tenaga mesin, tentu saja dapur pacu K20 2.000 cc Civic FD menjadi pemenangnya.

Sayangnya, Civic FD dengan mesin 2.000 cc sangat jarang populasinya sehingga butuh kesabaran tinggi untuk mendapatkannya.

(Baca Juga : Ternyata Murah, Servis VW Polo di Bengkel Spesialis Cuma Rp 2 Jutaan)

Namun mesin 1.800 cc dari Honda Civic bukan tak bertenaga.

"Kalau saya sih pilih yang mesin 1.800 cc karena merasa sudah cukup dengan tenaganya. Konsumsi bahan bakarnya juga jauh lebih irit," ungkap Reza, salah satu pemilik Civic FD yang bermukim di Jakarta Timur.

Nah, kalau kamu lebih mementingkan konsumsi bahan bakar tentu pilihan bijaknya ada pada mesin 1.800 cc yang lebih efisien.

Apalagi tenaga mesin tak berselisih jauh, untuk pemakaian dalam kota performanya terbilang sangat cukup.

Jadi memang Civic dengan mesin 1.800 cc sudah lebih dari cukup kok.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa