Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

BMW X5 E53 Populasinya Sedikit, Harga Murah Dan Eksklusif Bikin Langka

Iday - Senin, 21 Januari 2019 | 19:05 WIB
BMW X5 keluaran awal harganya sudah di bawah Rp 200 juta
Dok Otomotif
BMW X5 keluaran awal harganya sudah di bawah Rp 200 juta

Otoseken.Id – Sebagai mobil bekas kelas atas, tak heran kalau populasi BMW X5 E53 tak banyak.

Meski umur pakai di Indonesia selama 5 tahun namun dalam kurun waktu tersebut pembeli segmen X5 relatif sedikit.

Hal ini berlaku untuk X5 keluaran tahun-tahun muda.

Kalah ada di showroom enggak begitu lama ada, sudah ada pembeli yang meminang.

Boleh jadi karena langkanya, bisa jadi karena prestisenya, bisa juga karena harganya yang dinilai terjangkau.

Anda yang berminat, jangan heran kalau mencari X5 dengan kode bodi E53 bekas dirasa lebih susah dibanding tipe lain.

Ini karena dibanding Seri 3 seperti E36, E46, E90, X5 memang jarang ada.

BMW X5 E53 merupakan SUV yang diproduksi BMW dari tahun 1999–2006.

Tapi dia baru masuk Indonesia tahun 2001 dengan tiga pilihan mesin; 3.000 cc dan 4.400 cc dan 4.600 cc.

Soal populasi, disebut-sebut mobil ini hanya ada 1.000 unit di Indonesia.

Selain harga yang terjangkau mulai Rp 120 jutaan, banyak yang mau memelihara mobil ini karena eksklusifitasnya. 

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa