Lebih nyaman karena kualitas in car entertainment yang masuk kategori memuaskan.
Ketika berniat membeli mobkas ini jangan lupa memperhatikan dapur pacunya.
Setelah membuka kap mesin akan terlihat label MIVEC DOHC 4 silinder berkapasitas 2.000 cc.
Kemampuan mesin ini dirasa sangat mumpuni untuk membelah jalanan ibukota atau pemakaian luar kota sekalipun.
Transmisi CVT dengan sport mode juga akan membuat perjalanan Anda semakin nyaman.
Sementara versi manual dibekali transmisi 5 percepatan.
Baca Juga : Mitsubishi Xpander Jarang Terlihat di Showroom Mobkas, Ini Alasannya
Menyoal safety tentunya tidak perlu diragukan lagi.
Mobil ini sudah ditunjang dengan airbag dan rem ABS. Belum lagi segudang fitur lainnya yang membuat Outlander Sport menjadi lebih unggul.
Bicara suspensi, cukup lembut dan membuat nyaman melaju di jalan tol bergelombang.
Tapi karakter begini tak semua orang suka karena dianggap goyang.
Nah, jika Anda berminat membeli Outlander Sport PX dalam kondisi seken, perhatikan keterangan berikut ini.
Editor | : | Iday |
Sumber | : | otomotifnet.com |
KOMENTAR