Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Spesialis Suzuki Satria 120 Series, Servis, Spare-Parts dan Restorasi

RZ-1 - Senin, 4 Februari 2019 | 21:00 WIB
K-22 Garage, spesialis Suzuki Satria 120
DOK. MOTOR PLUS
K-22 Garage, spesialis Suzuki Satria 120

Otoseken.id - K-22 Garage adalah bengkel spesialis Suzuki Satria 120 series alias Satria 2-tak yang terima pekerjaan servis, penjualan spare-parts hingga urusan restorasi.

Meski semua pabrikan Suzuki di Tanah Air sudah nggak lagi produksi Satria 2-tak, bukan berarti pemilik atau pengguna Satria 2-tak itu sudah nggak ada, makanya kalau mau servis, beli spare-parts atau rstorasim silakan ke K-22 Garage.  

Populernya Satria 2-tak tentu erat kaitannya dengan bengkel perawatan atau servis, mulai dari ringan sampai berat, bisa ditangani bengkel spesialis motor pakai oli samping itu.

K-22 Garage yang buka praktik Jl. Melati 1 No. 1 Gandul, Cinere, Depok, Jawa Barat ini merupakan bengkel spesialis yang bisa mengerjakan semua merek dan tipe motor Suzuki Satria 120 series.

Baca Juga : Harga Lebih Tinggi, Motor Bekas di Jogja Diincar Pembeli Luar Kota

"Umumnya sih mengerjakan semua merek dan tipe motor 2-tak, kecuali Vespa manual. Karena saya tidak mengerti. Nah, khususnya, ya Suzuki Satria 2-tak," kata Kahfi Wijaya, mekanik sekaligus pemilik K-22 Garage, bengkel spesialis Suzuki Satria 2-tak di kawasan Cinere, Depok.

Bengkel yang buka sejak dua belas tahun lalu ini juga menjual berbagai spare-parts orisinal Suzuki Satria 120 series dan juga menerima restorasi bagi pemiliki Suzuki Satria 120 series yang mau mengembalikan kondisi motor kembali seperti baru.

Suzuki Satria 120 series (2-Tak) Pioner bebek super
Istimewa
Suzuki Satria 120 series (2-Tak) Pioner bebek super

"Kalau komponennya masih banyak, tapi ada beberapa bagian yang sulit, seperti kruk as dan rumah kopling," kata Kahfi yang akrab disapa Om Beo ini.

Jika hobi balap, bengkel ini juga menyediakan servis dan rancang bangun motor balap.

Mau berkunjung ke K-22 Garage, silakan karena buka setiap hari, kecuali Jumat.

Jam kerja bengkel mulai 09:30 sampai 18;00 WIB untuk layanan servis dan lainnya.

K22 Garage (0815-8581-6424).

Editor : RZ-1
Sumber : MOTOR Plus

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa