Otoseken.id - Sudah sejak 1994 atau 19 tahun, Mardjuki menekuni usaha lempengin segitiga, fork alias garpu depan motor yang bengkok oleh banyak hal, mulai dari akibat menghantam lubang dengan keras, hingga nggak lempeng karena tabrakan.
Di tangan Mardjuki, segitiga, fork atau garpu depan motor yang nggak center tadi bisa kembali dibikin lurus bin lempeng.
Keputusan serius menekuni bisnis press ini bermula ketika menangani segitiga milik konsumen pemilik bebek Yamaha 1988, saat itu masih mengandalkan alat press manual dan ala kadar, cuma modal balok plus batang pohon sebagai alat bantu untuk meluruskan batang sok yang bengkok.
Di setiap proses pengerjaan, Juki pasang banderol bervariasi yang tergantung dari tipe motor. Buat jenis motor bebek dan skubek, plus bongkar-pasang segitiga dipatok tarif Rp 75 ribu, sementara ntuk motor sport hanya selisih Rp 10 ribu lebih mahal.
Berbeda kalau cuma bawa segitiga doang ke bengkel atau tidak perlu bongkas pasang lagi, jasa perbaikan hanya dikenakan Rp 35 ribu.
Editor | : | RZ-1 |
KOMENTAR