Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

3 Pilihan Sokbreker Aftermarket, Spesial Buat All New Honda PCX 150

RZ-1 - Jumat, 1 Maret 2019 | 10:00 WIB
All New Honda PCX 150. Spoty/Racing
Istimewa
All New Honda PCX 150. Spoty/Racing

Otoseken.id - Sudah lebih setahun All New Honda PCX 150 meluncur, ragam variasi pendukung tampilan Honda PCX 150 versi lokal itu sudah lumayan banyak bermunculan.

Di beberapa sentra penjulan motor bekas atau seken, sosok Honda PCX 150 lokal ini juga sudah mulai tampak.

Buat yang punya Honda PCX 150 baru atau seken, 3 sok aftermaket berikut bisa dijadikan pilihan spesial ketika mau ganti sok.

Banyak jenis pilihan sokbreker aftermarket dengan fitur menawan yang bisa disetel sesuai keinginan pengendara dan tentunya juga bisa banget mendongkrak tampilan motor.

Berikut pilihannya?

OHLINS

Sokbreker Ohlins buat All New Honda PCX 150
DOK. MOTOR PLUS
Sokbreker Ohlins buat All New Honda PCX 150

Brand asal Swedia sudah lumayan lama memasarkan sokbreker buat All New Honda PCX 150.

Kelebihan sok Ohlins yang memiliki tabung reservoir dan setelan kompresi, sehingga pengendara bisa menyesuaikan dengan karakter gaya berkendara.

“Sokbreker Ohlins ini punya panjang 313 mm dan bisa disetel sesuai keinginan. Harga Rp 7 juta, di luar ongkos pemasangan tapi tentu ada jaminan garansi dari Ohlins,” bilang H. Eddy Saputra dari Ohlins Indonesia.

Silakan cek langsung ke Öhlins Indonesia di Jl. Cikini Raya No. 70, Cikini, Menteng, Jakarta Pusat. Telepon: (021) 316-1606, WA: 0838-0460-7070 atau 0877-8822-2067.

VND RACING

Daftar Harga Sokbreker Aftermarket Honda PCX 150 Lokal
Dok.M+
Daftar Harga Sokbreker Aftermarket Honda PCX 150 Lokal

Bagi yang merasa kurang puas dengan tampilan maupun performa sokbreker standar, VND Racing bisa jadi pilihan alternatif.

VND memiliki 4 tipe sokbreker yang bisa dipilih sesuai keinginan dan budget.

“Sokbreker buat All New Honda PCX 150 ini memiliki panjang 305 mm, sedikit lebih pendek dari sokbreker bawaan asli All New Honda PCX 150.
Ada 38 klik setelan rebound, tinggal atur sendiri dengan memutar tuasnya," terang Vendi dari VND Racing.

Tipe yang tersedia adalah VND AK 333 B1, Rp 1,3 juta. VND AK 777 B1, Rp 1,2 juta, VND AK 9966 B1, Rp 2 juta dan VND AK 9988 B1, Rp Rp 2,3 juta.

Lihat langsung saja ke Pusaka Motor di Jl. Taman Sari 8 No. 122, Jakarta Barat. Telepon (021) 639-4411

FAST BIKE.

Sok keluaran terbaru ini juga bisa jadi pilihan pengguna All New Honda PCX 150, tampilan keren dengan posisi tabung di atas dan setelan kompresi dan rebound.

“Harga juga terjangkau yakni Rp 1,05 juta saja,” sebut Dul dari Dul’s Speed Shop yang buka gerai di Jl. Pondok Randu, Cengkareng, Jakarta Barat. Telepon atau  WA: 0896-6402-0003

Editor : RZ-1
Sumber : motorplus-online.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa