Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Trik Mudah Deteksi Rantai Motor Yang Sudah Minta Ganti, Waspada Putus!

Arseen - Jumat, 22 Maret 2019 | 14:00 WIB
Ilustrasi rantai motor
Otomania.com
Ilustrasi rantai motor

Otoseken.id - Rantai motor perlu diganti jika sudah tidak layak pakai dan mencapai batas penggunaan.

Nah, bagaimana sih cara mengetahui jika rantai motor sudah harus diganti?.

Berikut Otoseken jelaskan tanda-tandanya.

Pertama adalah bila rantai terlihat sudah berkarat.

Baca Juga : Begini Cara Mudah Mendeteksi Kampas Rem Motor Sudah Menipis

Rantai yang tidak terawat biasanya akan kering, kotor, dan paling parah berkarat.

Jika rantai dalam kondisi demikian bisa berakibat fatal bagi pengendara motor, karena rantai bisa sewaktu-waktu putus.

Ciri kedua, rantai gampang kendur dan sulit disetel kembali ketegangannya.

Gara-garanya, mata rantai sudah merenggang alias tidak rapat, ditambah kondisi gear sudah aus.

Baca Juga : Jangan Tunggu Putus, V-Belt Motor Matik Wajib Dicek Setiap KM Segini

"Karena rantai dan gear sudah aus, bisa menimbulkan berisik yang mengganggu," ujar Jaya, Kepala Mekanik Benda Jaya Motor, Pamulang.

Selain bikin berisik, rantai motor yang kendur juga bisa membuat tarikan motor terasa berat.

Tanda selanjutnya bisa dikenali dari usia pemakaian rantai.

"Memang tidak ada ukuran pasti kapan rantai harus diganti karena semua bergantung cara pemakaiannya. Tapi disarankan tiap 15 ribu km," wanti Jaya.

Oiya, jika ingin mengganti rantai motor, sebaiknya dibarengi dengan penggantian sprocket gear.

"Karna bila tidak, dikhawatirkan jeruji gear akan mengikuti alur rantai lama, sehingga susah menyatu dengan rantai baru," pungkas Jaya.

Editor : Arseen
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa