Otoseken.id - Sinar dan panas dari matahari bisa dikurangin dengan memasang kaca film.
Tapi, ada hal yang tidak boleh dilakukan oleh pemilik mobil saat baru memasang kaca film.
“Ada beberapa hal yang tidak boleh dilakukan ketika kaca film baru saja dipasang di mobil,” ujar Lianto Winata, Business Development Director PT V-KOOL Indo Lestari di Jl Trembesi Kemayoran, Jakarta Pusat.
Berikut 6 hal yang dilarang saat baru pasang kaca film pada mobil.
Baca Juga : Jangan Asal! Begini Triknya Saat Memanaskan Mobil Bertransmisi Matic
1. Jangan menaik-turunkan kaca jendela mobil Anda selama 48 jam sejak pemasangan selesai.
2. Jangan menghidupkan fitur defogger selama 4 minggu.
3. Jangan menempelkan sticker atau perekat apapun pada lapisan kaca film.
4. Jangan mencungkil bagian pinggi kaca film karena dapat merusak lapisan yang dirancang untuk menghindari terjadinya kontaminasi.
5. Jangan menggunakan amonia atau cairan pembersih yang mengandung alcohol dalam membersihkan kaca jendela.
6. Jangan membersihkan kaca film dengan alat berbahan kasar karena dapat merusak kaca film.
Editor | : | Arseen |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR