Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Agar Awet dan Nyaman Saat Dipakai, Begini Loh Cara Merawat Setir Mobil

Arseen - Sabtu, 11 Mei 2019 | 09:10 WIB
Ilustrasi setir mobil
Ilustrasi setir mobil

Otoseken.idRoda kemudi atau setir paling banyak terkena sentuhan tangan pemilik mobil.

Biasanya, Setir itu bagian yang paling kotor karena sering terkena sentuhan tangan.

Nah, ada beberapa cara perawatan dan kebiasaan yang bisa memperpanjang umur setir dan kenop persneling.

1. Agar roda kemudi tak cepat kotor, biasakan untuk membersihkan dan mengeringkan tangan sebelum memegang setir.

Baca Juga : Trik Mudah Mendeteksi Sokbreker Yang Sudah Lemah, Banyak Yang Belum Tahu

2. Bersihkan setir setiap kali Anda mencuci mobil.

Gunakan lap yang agak lembab untuk membersihkan debu, kotoran dan minyak dari permukaan kemudi.

Namun sesudahnya, jangan lupa dikeringkan dengan kain lap yang kering dan bersih.

Bisa menggunakan lap katun, kulit atau micro fibre.

Baca Juga : Video Deteksi Kerusakan Kopling Manual di Mobil, Caranya Mudah Kok

3. Untuk setir dan shift knob  yang dibalut kulit, gunakan obat perawatan kulit berupa pembersih dan kondisioner.

Jangan lupa pilih produk perawat kulit yang tak mengilap dan tak licin.

Produk perawatan yang benar justru tak punya efek kilap, tapi lebih ke sifat kulit yang netral dan melembabkan.

4. Usahakan untuk selalu memarkir mobil di tempat teduh, karena terik matahari langsung merupakan salah satu penyebab utama keretakan pada permukaan setir.

Baca Juga : Ingat! Komponen Ini Haram Terkena Air saat Ingin Membersihkan Kompartemen Mesin Mobil

Jika Anda terpaksa memarkir mobil di bawah terik matahari, gunakan sun shade untuk menutup kaca depan.

Selain mencegah kerusakan, langkah ini juga membuat setir tidak terlalu panas saat dipegang.

Editor : Arseen
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa