Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kampas Rem Yamaha RX-King Habis? Ternyata Bisa Pakai Punya Motor Ini

Dok Grid - Rabu, 11 September 2024 | 16:27 WIB
Ilustrasi kampas rem motor.
Motorplus
Ilustrasi kampas rem motor.

Otoseken.id - Pemiliki Yamaha RX-King, bisa melakukan subtitusi komponen untuk motor kesayangan.

"Seperti kampas rem RX-King, bisa pakai Yamaha Scorpio," buka Muhammad Jaji, Service Advisor Yamaha Harapan Motor Sejahtera kepada GridOto.com di Depok.

Ada tapinya nih, enggak semua jenis Yamaha RX-King dapat menggunakannya ya.

Komponen ini hanya dapat digunakan pada Yamaha RX-King dengan tipe kampas rem dua piston.

"Yamaha RX-King tahun muda saja yang bisa pakai punya Yamaha Scorpio, karena sama-sama dua piston. Kalau yang tahun lama itu tidak bisa, soalnya hanya satu piston," terang Jaji.

Selain kampas rem depan, kampas rem bagian belakang juga dapat disubstitusi dengan kampas rem motor lain.

Baca Juga: Berburu Motor Bekas Yamaha RX-King di Pasaran, Pakai Ilmu Ini Agar Tidak Ditipu 

"Kampas rem belakangnya juga sama seperti Yamaha Scorpio," kata Jaji.

Selain itu, bisa juga pakai kampas rem belakang milik motor Yamaha lainnya.

"Kampas rem belakang bisa pakai New Vega R dan Mio, sama ukurannya besar, tinggal plek aja pemasangannya," kata Jamaludin, mekanik bengkel Pratama Motor, di kawasan Kedoya, Jakarta Barat.

Nah, untuk harganya sendiri, kampas rem depan dua piston Yamaha RX-King kurang lebih sekitar Rp 100 ribuan dan kampas rem belakangnya kurang lebih sekitar Rp 55 ribuan.

Sedangkan harga kampas rem Yamaha Scorpio kurang lebih sekitar Rp 70 ribuan dan kampas rem belakang Yamaha Mio kurang lebih sekitar Rp 45 ribuan.

Lumayan bisa berhemat kan, sob?

Baca Juga: Tips Berburu Yamaha RX-King Bekas, Wajib Cek Bagian-bagian Ini

Editor : optimization
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa