Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Waspada, Selang Radiator Motor Bisa Pecah Jika Tutup Radiator Rusak

Dok Grid - Selasa, 18 Juni 2024 | 16:39 WIB
Ilustrasi selang radiator motor
Thio Pahlevi
Ilustrasi selang radiator motor

Otoseken.id - Selang radiator pecah bisa jadi sangat bahaya jika terjadi saat motor digunakan dalam waktu lama.

Sebab, air radiator pastinya sedang dalam keadaan panas dan bisa muncrat keluar mengenai badan jika slangnya pecah.

Bukan menakut-nakuti, karena memang cuma karena tutup radiator yang rusak selang radiator bisa sampai pecah.

Tutup radiator sendiri memiliki katup yang akan terbuka bila mendapatkan tekanan di titik tertentu.

Jadi, jika air radiator terlalu panas maka akan membuat tekanan besar di dalam sistem radiator.

Baca Juga: Air Radiator Motor Keluar Lewat Selang Pembuangan? Ini Penyebabnya

Setiap tutup radiator dilengkapi katup yang bekerja secara otomatis saat mendapat tekanan
GridOto
Setiap tutup radiator dilengkapi katup yang bekerja secara otomatis saat mendapat tekanan

Nah, untuk menurunkan tekanan yang berlebih itu makanya katup di tutup radiator akan terbuka secara otomatis.

Jika katup di tutup radiator ini rusak bisa menyebabkan tekanan di sistem radiator terus meninggi dan bisa membuat slang radiator pecah akibat tekanan.

"Kalau katup radiator cap enggak mau ngebuka bisa menyebabkan suhu dan tekanan di radiator meningkat. Biasanya kalau dibiarkan slang radiator akan menggelembung dan lama-lama akan pecah," ucap Pakde Toto pemilik gerai Rapi Radiator di Kalimalang, Jakarta Timur.

Editor : optimization
Sumber : Otoseken.id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa