Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Mencuci Mobil Kesayangan, 10 Spot Ini Wajib Tersentuh Sob

ARSN - Sabtu, 6 Juli 2019 | 07:15 WIB
Ilustrasi mencuci mobil
Dipo / GridOto.com
Ilustrasi mencuci mobil

7. Ban

Kodratnya memang selalu kotor, tapi bukan berarti ia tidak boleh tampil menawan.

Jangan lupa bersihkan ban saat mencuci mobil.

Untuk menjaganya tetap berkilau, gunakan produk tire foam.

Semprotkan secara merata di dinding ban, diamkan, maka ban akan tampak mengilap.

Gunakan yang berbahan dasar non silikon.

Baca Juga: 5 Tips Cara Mendeteksi Sensor Air Flow Meter di Mobil Bermasalah

Cuci mobil
Dok. Auto Bild Indonesia

8. Pelek

Sama seperti ban, pelek juga merupakan komponen pada mobil yang harus berjibaku dengan kotoran setiap saat.

Saat membersihkan pelek alloy jangan gunakan sikat kawat melainkan cukup dengan kain lap basah.

Segera keringkan agar noda air tidak menempel dan mengering.

Pakai produk cairan pelindung pelek untuk menjaganya dari risiko kotor.

Baca Juga: Tiga Komponen Ini Bisa Bikin Mobil Irit Bensin, Salah Satunya Sering Diabaikan

9. Kolong Mobil

Posisinya yang sulit kerap membuat pemilik malas membersihkan kolong mobil.

Padahal akan terlihat aneh jika bodi mengilap, tapi kolongnya kotor.

Bersihkan area di dalam spatbor yang sering terkena cipratan air dari ban.

Hindari penggunaan sikat karena dapat merusak lapisan anti-karat.

Periksa pula area di balik bumper atau di sekitar kaki-kaki jika ada kotoran tersangkut.

Baca Juga: Tips Menginspeksi Kaki-kaki Mobil Pasca Perjalanan Jauh, Penting Sob!

10. Celah Antar Panel

Biasanya setelah mencuci air akan meleleh via celah antar panel.

Bisa terlihat di bawah tutup tangki, logo, ataupun pintu.

Makanya, setelah mencuci jangan langsung ditinggal.

Diamkan sekitar 5 menit dan lakukan inspeksi ke celah-celah tersebut.

Kalau pelu mobil bisa Anda goyang agar airnya turun dan segera keringkan agar tidak timbul kerak putih.

Editor : ARSN
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa