Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

motor bekas

Terungkap, Alasan Kick Starter Motor Matic Bekas Digantikan Fitur Ini

Arseen - Kamis, 10 Oktober 2019 | 10:55 WIB
Ilustrasi Kick Starter
tribunnews
Ilustrasi Kick Starter

Otoseken.id - Motor bekas zaman now sebagian sudah ada yang tidak menggunakan fitur kick starter.

Tugas kick starter ini digantikan oleh fitur volt meter yang bisa melihat kondisi tegangan aki.

Menurut bengkel resmi, adanya fitur voltmeter bisa mencegah elektrik starter terganggu akibat aki lemah.

“Fungsi kick starter secara tidak langsung perannya kini digantikan dengan indikator tegangan aki atau voltmeter di panel instrumen,” jelas Agus Dwi, Kepala Mekanik AHASS Wahana Ciputat, Tangerang Selatan.

Baca Juga: Harga Motor Bekas Tahun Muda, Bandrolnya di Kisaran Rp 10 Jutaan

Adanya indikator voltmeter tersebut bisa ditemui pada beberapa matic Honda tanpa kick starter seperti Vario 150, PCX, ADV150 dan beberapa motor jenis sport terbaru.

Karena tegangan daya aki bisa terukur secara langsung setiap saat, pengguna bisa melihat kapan sebaiknya aki diganti baru saat sudah melemah.

Indikator tegangan aki (voltmeter) di Vario 150
Luthfi
Indikator tegangan aki (voltmeter) di Vario 150

“Jika voltmeter sudah menujukkan tegangan aki dibawah 12 Volt, segera lakukan pengecekan apakah aki bisa dicharge ulang atau perlu ganti baru,” lengkapnya.

Hasilnya kondisi aki bisa terus dipantau dan bisa diatasi jika bermasalah sebelum mengakibatkan elektrik starter tidak berfungsi.

Baca Juga: Harga Suzuki GSX R150 Bekas, Laris Manis di Bursa Motor Bekas

Editor : Arseen
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa