Otoseken.id - Wow! Yamaha NMAX tampangnya berubah total cuma dimodalin cover bodi depan.
Saat cover bodinya dipasang tampangnya beringas mirip sang kakak, Yamaha XMAX.
Cover bodi Yamaha NMAX ala XMAX ini merupakan buatan dari MHR.
"Memang kita buat mirip dengan Yamaha XMAX, namun dimensinya disesuaikan dengan NMAX biar enggak kedodoran," buka Sandy dari bengkel aksesoris Hollywood Motor Sport kepada MOTOR Plus-online.com beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Panduan Ganti Ukuran Roller Yang Pas di Yamaha NMAX, Nih Caranya
Cover bodi ini dibuat dari bahan plastik ABS, yang diklaim lebih awet daripada bahan fiber.
"Kita pakai plastik ABS karena lebih awet dan lebih ringan daripada fiber,"
"Selain itu cat atau warna pada plastik ABS juga lebih menempel, kalau fiber itu lama-lama catnya ngangkat dan pudar," tambah Sandy.
Selain itu untuk pemasangannya pun menurut Sandy tidak perlu ada ubahan, karena cover bodi ini memang dibuat khusus untuk Yamaha NMAX.
Baca Juga: Trik Receh Bikin Lampu Yamaha NMAX Makin Terang, Begini Caranya
"Pemasangan dijamin plug & play, karena dipasangnya mengikuti dudukan baut standar motor, hanya perlu melepas windshield asli," jelas Sandy.
Oiya sebagai informasi, cover bodi MHR NMAX bertampang XMAX ini juga sudah didaftarkan ke HaKI (Hak atas Kekayaan Intelektual) lho.
Cover bodi ala XMAX ini dijual sepaket dengan windshield dan spion yang termasuk sein.
Untuk pilihan warnanya, sesuai dengan warna bodi standar NMAX.
Baca Juga: Canggih! Yamaha NMAX 3 Roda, Parkir Nggak Perlu Distandarin Lagi
Keren banget kan, bisa jadi pilihan nih buat yang bosan dengan tampilan standar Yamaha NMAX.
Apalagi buat brother yang sedang menunggu kehadiran Yamaha NMAX facelift.
Dari pada menunggu lama sampai waktu yang belum jelas, mending mempercantik tunggangan dengan memasang cover bodi depan dari MHR ini.
Karena hingga saat ini belum ada informasi lebih lanjut mengenai kehadiran Yamaha NMAX facelift.
Baca Juga: Video Yamaha NMAX Operasi Wajah, Modal Sejutaan Sudah Facelift
Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi nomor 021-8507594.
Atau langsung datang ke Hollywood Motor Sport yang berlokasi di Jalan Otista Raya No. 12, Jakarta Timur.
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | Motorplus-online.com |
KOMENTAR