Otoseken.id - Pada versi mesin diesel lama, Toyota Innova belum memakai intercooler.
Intercooler berfungsi mendinginkan udara yang masuk ke dalam ruang bakar agar udara lebih homogen.
Ternyata Anda bisa memasang intercooler aftermarket di sistem turbo standar Toyota Kijang Innova diesel.
Hal ini disampaikan oleh Andrie Cahyadi pemilik bengke X-Boost Station.
"Intercooler aftermarket banyak dijual di pasaran dengan berbagai ukuran, dan tersedia lengkap berikut piping dan klem," buka Andrie.
Baca Juga: Trik Mudah Bikin Pakem Rem Tromol Toyota Innova Diesel, Pakai Kampas Rem Ini
Untuk biaya pasang dan komponen intercooler juga enggak begitu mahal.
"Untuk komponen lengkap intercooler aku jual Rp 7 juta saja, itu sudah lengkap tinggal pasang," tambah pria yang bengkelnya berada di Bekasi, Jawa Barat.
Intercooler bermerek Flex ini menggunakan bahan aluminium.
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR