Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

mobil bekas

Jeep Wrangler Bang Toyib Dilelang Online, Bandar Narkoba Tervonis Mati

ARSN - Rabu, 22 Januari 2020 | 13:42 WIB
Kondisi Jeep Wrangler dari samping
lelang.go.id
Kondisi Jeep Wrangler dari samping

Otoseken.id - Kejaksaan Agung melelang sebuah Jeep Wrangler Rubicon warna merah yang kondisinya telah berdebu.

Dilansir dari lelang.go.id, lelang online Jeep Wrangler Rubicon akan dilaksanakan pada Jumat, 24 Januari 2020.

Adapun penyelenggara lelang yakni Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Parepare.

Bagi yang tertarik ikut lelang di lelang.go.id, diwajibkan menyetorkan uang jaminan sebesar Rp 200 juta paling lambat pada Kamis (23/1/2020) Adapun nilai limit mobil Jeep Wrangler Rubicon yang dilelang yakni mencapai Rp 500,3 juta.

(Baca Juga: Jeep Wrangler Rubicon Jadi Mobil Dinas Bupati, Harga Bekasnya Bikin Melongo, Ini Daftarnya)

Saat ini, barang tersebut berada di Kantor Kejaksaan Negeri Bone, Sulawesi Selatan.

Dari beberapa foto yang dipajang, Jeep nampak berdebu dengan kondisi apa adanya.

Berdasarkan keterangan lelang, diketahui Jeep Wrangler Rubicon tersebut merupakan salah satu sitaan Kejaksaan Agung dalam perkara Arman Suyuti alias Saddang alias Bang Toyib.

Arman Suyuti merupakan bandar narkoba yang ditangkap karena kepemilikan narkoba jenis sabu seberat 2 kilogram di Tanjung Selor, Kalimantan Utara (Kaltara) pada Agustus 2015 lalu.

Jeep Wrangler Rubicon tahun 2013 yang dilelang oeh Kejaksaan Agung
lelang.go.id
Jeep Wrangler Rubicon tahun 2013 yang dilelang oeh Kejaksaan Agung

Ia sudah divonis mati di Pengadilan Negeri Tanjung Selor, Kalimantan Utara, (20/10/2016) lalu.

Upaya banding Arman Suyuti juga ditolak Mahkamah Agung pada Maret 2018.

Selain Jeep Wrangler Rubicon, Kejaksaan Agung juga melelang dua mobil dari kasus yang sama lainnya yakni Toyota Avanza dan Toyota Rush.

Ada juga lelang tanah dan motor sitaan dari kasus yang sama.

Artikel serupa telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kejaksaan Agung Lelang Online Mobil Mewah "Bang Toyib", Minat?"

Editor : ARSN
Sumber : Otomotifnet.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa