Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

mobil bekas

Mobil Sitaan Ditjen Pajak Dilelang, Toyota Innova, Xenia, Ertiga, Mulai Rp 43 Juta

ARSN - Senin, 27 Januari 2020 | 11:10 WIB
Ilustrasi Toyota Kijang Innova
Dok. OTOMOTIF Group
Ilustrasi Toyota Kijang Innova

Otoseken.id - Direktorat Jenderal (Ditjen) Pajak, melalui KPP Penanaman Modal Asing Lima akan melelang Nissan Terrano, Kijang Innova sampai Xenia.

Sebanyak 7 mobil yang dilelang adalah hasil sitaan dari para wajib pajak.

Berdasarkan informasi lelang di lelang.go.id, Minggu (26/1/2020), lelang online 7 mobil tersebut akan dilakukan pada Senin, 27 Januari 2020.

Adapun penyelenggara lelang yakni Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Jakarta II.

(Baca Juga: Toyota Kijang Innova Diesel Tipe V Banyak Diburu, Ini Alasannya)

Bagi yang tertarik ikut lelang, maka harus menyetorkan uang jaminan paling lambat pada Minggu, 26 Januari 2020.

Uang jaminan bisa disetorkan ke virtual account masing-masing peserta yang didapatkan setelah melakukan pendaftaran di lelang.go.id.

Berikut detail objek lelang:

1. Nissan Terrano Spirit S2 Tahun 2005

- Uang jaminan Rp 15 juta

- Nilai limit lelang Rp 43,3 juta

2. Toyota Kijang Innova G A/T Tahun 2005

- Uang jaminan Rp Rp 15 juta

- Nilai limit lelang Rp 52,6 juta

Editor : ARSN
Sumber : Otomotifnet.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa