Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

mobil bekas

Mitsubishi Lancer EX, Outlander Sport dan Delica Kena Panggil, Engine Auto Tensioner Bermasalah

Muhammad Ermiel Zulfikar,ARSN - Kamis, 27 Februari 2020 | 18:16 WIB
Mitsubishi Lancer EX 2010 From Ex Evo X
Kyn/Otomotifnet
Mitsubishi Lancer EX 2010 From Ex Evo X

 

Otoseken.id - Pengguna Lancer EX, Outlander Sport dan Delica resmi dipanggil atau recall oleh PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI).

Program recall ini terkait desain Engine Auto Tensioner yang kurang sempurna, mengakibatkan tekanan/gaya tahanan geser (sliding resistance force) menjadi tinggi seiring umur pemakaian.

Sehingga dapat mempengaruhi durabilitas komponen tersebut.

Adapun unit yang dipanggil Mitsubishi untuk melakukan Penggantian Engine Auto Tensioner ini melibatkan 1.217 unit.

Baca Juga: Jatuh Hati dengan Mitsubishi Kuda, Kenali Dulu Penyakitnya Sebelum Beli

Yaitu Lancer EX lansiran 2008-2010, 2 unit Outlander Sport lansiran 2010-2011, dan 1 unit Delica lansiran 2010.

"Program kampanye perbaikan ini merupakan bentuk komitmen dan tanggung jawab kami dalam menjaga kualitas kendaraan secara berkesinambungan, serta memberikan jaminan layanan purna jual berkualitas untuk terus memastikan keamanan dan kenyamanan berkendara bagi para pengguna kendaraan Mitsubishi di Indonesia," ujar Eiichiro Hamazaki, selaku Director of Aftersales Division MMKSI dalam siaran resmi yang diterima GridOto.com, Kamis (27/2/2020).

Lancer EX Engine Auto Tensioner.
MMKSI
Lancer EX Engine Auto Tensioner.

Eiichiro menambahkan, untuk penggantian komponennya bisa dilakukan di bengkel resmi Mitsubishi Motors yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia dengan waktu pengerjaan kurang lebih sekitar 1,5 jam.

 

Editor : ARSN
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa