(Baca Juga: Ini Penyebab Karat di Kolong Mobil dengan Ground Clearance Rendah)
Cat dasar tersebut menurutnya tipis dan berpori-pori sehingga tidak dapat secara efektif melindungi mobil dari karat.
Meskipun pabrikan sebetulnya sudah memberikan lapisan anti karat pada setiap mobilnya, namun Aloysius mengatakan hal ini tidak dilakukan menyeluruh pada bodi mobil.
“Anti karat standar hanya di bagian tertentu dan yang dipandang kritis, yaitu seperti pintu-pintu dan kolong, dan ini tidak menyeluruh,” jelasnya.
Ia menjelaskan pada bagian pintu biasanya dilakukan di bagian bawah karena merupakan tempat jalannya air.
Sama halnya juga di kolong mobil, lapisan anti karat standar biasanya dilakukan hanya di sebagian tempat dan terkadang ada juga bagian yang sama sekali tidak diberikan.
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR