Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Panduan Cuci Mobil Sendiri di Rumah, Jurusnya Dari Atas Kebawah

ARSN,Radityo Herdianto - Jumat, 27 Maret 2020 | 18:34 WIB
Ilustrasi Cuci Mobil
Radityo Herdianto
Ilustrasi Cuci Mobil

Otoseken.idGara-gara pandemi virus Corona atau Covid-19, warga Indonesa diharuskan Work From Home (WFH) atau kerja di rumah.

Mobil kesayangan jadi nganggur di garasi karena pemilik mobil tidak beraktivitas keluar.

Selagi WFH, berikut tips ringan cuci mobil sendiri di rumah dengan cara yang tepat agar mobil tetap bersih.

Siapkan dua wadah terpisah, satu untuk campuran air dan shampoo mobil, satu lagi untuk air bersih yang digunakan untuk membilas spons setelah digunakan untuk mengusap mobil.

Baca Juga: Hati-hati Cuci Mobil Bekas Pakai Air Tanah, Kandungannya Bisa Berakibat Hal Ini

"Campuran air shampo cenderung aman dari partikel kotoran dan meminimalisir cat mobil baret saat spons diusap kembali," terang Deni Yohanes, Product Expert Meguiar's Indonesia kepada GridOto.com.

Ketika mencuci mobil, mulailah dari bagian atas terlebih dahulu baru ke bawah mobil karena partikel kotoran di bagian bawah mobil cenderung lebih besar.

"Kalau dari bawah lalu pindah ke atas, partikel kotoran dari bawah yang terselip di spons itu bisa bikin cat mobil jadi baret," jelas Deni.

Bagi pengguna semprotan tekanan tinggi, bisa manfaatkan tekanan air untuk menyemprot bagian kolong untuk membantu merontokkan kotoran.

Baca Juga: Jurus Ampuh Cegah Karat Di Mobil Bekas, Cuci Mobil dan Hindari Hal Ini

Tetapi untuk pengguna air keran biasa, cukup sikat bagian yang mudah dijangkau seperti pelek, kolong bemper, atau footstep.

"Waktu mengeringkan mobil juga sama seperti proses mencuci, keringkan dari atas ke bawah untuk menghindari lap chamois yang kotor membuat baret cat mobil," ujar Deni.

Jurus Ampuh Cegah Karat Di Mobil Bekas, Cuci Mobil dan Hindari Hal Ini

Ilustrasi bodi karatan
@accordcielogram
Ilustrasi bodi karatan

Otoseken.id - Mobil bekas lagi disayang-sayangnya, eh muncul karat yang jadi momok menakutkan.

Pasalnya, selain tidak sedap dipandang mata, karat juga berpotensi merusak komponen tersebut.

Hal ini bisa terjadi jika Anda lalai atau tidak memahami cara merawat mobil yang benar.

Untuk itu, berikut 4 cara ampuh mencegah karat di mobil.

Baca Juga: Perhatikan Bagian Ini Saat Meminang Mobil Bekas Berumur 10 Tahun Lebih

“Paling mudah mencegah karat di mobil adalah mencuci kendaraan secara rutin,” tutur Rudi Ganefia, Workshop Head Auto2000 Krida di Cilandak, Jakarta Selatan.

Mencuci mobil juga tidak bisa sembarangan, karena harus menggunakan shampoo khusus untuk mobil.

Selain itu, hindari mencuci mobil dengan air yang memiliki kadar garam tinggi.

 

“Sebaiknya jangan mencuci mobil di malam hari, karena udara yang lembab akan mempertahankan mobil dalam kondisi lembab,” papar Rudi.

Baca Juga: Bahaya Mencampur Air Wiper Dengan Shampo, Sabun Cuci Cair Hingga Deterjen

“Kedua, jaga kebersihan kabin, terlebih jika ada kotoran atau lumpur yang berada di karpet mobil, karena dapat menyebabkan karat,” tambah Rudi.

Ketiga, menjaga permukaan cat pada bodi mobil juga sangat diperlukan.

Cat mobil berfungsi sebagai pertahanan pada bodi mobil, terutama dari partikel atau kotoran yang menyebabkan korosi.

“Pastikan bodi mobil tidak ada goresan dalam atau pengelupasan cat, karena kondisi seperti itu sangat rentan menyebabkan karat,” imbuhnya.

Terakhir, sebaiknya saat parkir mobil cari tempat yang teduh, dengan sirkulasi udara yang baik.

Jangan sering memarkir mobil di tempat yang lembab, atau sirkulasi udara yang buruk.

“Sebaiknya parkir kendaraan di tempat yang teduh, dan pastikan kendaraan dalam keadaan bersih dan kering,” kata Rudi lagi.

 

Editor : ARSN
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa