Otoseken.id - Honda BeAT bekas masih banyak diminati dan mudah ditemui di dealer-dealer motor bekas.
Selain karena transmisinya yang matik, BeAT juga memiliki efisiensi yang baik atau irit bahan bakar, sehingga banyak yang menggunakan motor ini untuk harian di perkotaan.
Akibat pendemi virus Corona (Covid-19), harga Honda BeAT turun Rp 1 jutaan, dari yang harganya 12,25 juta, menjadi Rp 11 jutaan.
"Buat BeAT yang tahun muda kayak 2018 dulu sebelum ada Corona Rp 12,25 juta, sekarang cuma Rp 11 jutaan,"ucap Ebun pemilik showroom H. Ebun Motor di Depok.
Baca Juga: Honda BeAT Injeksi Lemot, Suplai Udara Kurang, Ini Penyebabnya
Namun menurut pengakuan dari pemilik showroom, justru banyak konsumen yang mencari Honda BeAT tahun tua bahkan BeAT yang masih karbu.
"Sekarang konsumen banyak cari Honda BeAT tahun tua seperti tahun 2012 atau BeAT model lawas yang masih karbu dibanding tahun muda kayak 2018. Tapi kan unitnya juga jarang ada karena di sini kebanyakan motor tahun muda," katanya.
Penurunan harga motor bekas juga dilakukan oleh showroom HRF Motor di Condet, Jakarta Timur, penurunan harga antara Rp 500 ribu - Rp 1 juta.
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | gridoto.com |
KOMENTAR