Nah karena Toyota Rush menggunakan penggerak roda belakang atau RWD, alhasil untuk urusan durability lebih baik ketimbang Honda HR-V.
Sebab kaki-kaki roda depan di Toyota Rush lebih tahan karena tidak sebagai penggerak dan kemudi, perbaikannya hanya pada komponen ball joint-nya saja.
Selain itu Toyota Rush juga lebih baik di medan menanjak dan jalan-jalan yang tidak rata dibandingkan Honda HR-V.
Baca Juga: Awal Mula Duo Toyota Rush dan Daihatsu Terios, Isi Pasar Compact SUV
Soal kenyamanan, tentu Honda HR-V memiliki kenyamanan yang lebih baik karena menggunakan suspensi independen dan torsion beam, begitupun transmisi CVT yang terkenal smooth (halus).
Nah kalau soal pilih mana, Honda HR-V dan Toyota Rush memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.
Kalau Anda mencari SUV Kompak yang kencang, irit, dan nyaman, pilih Honda HR-V.
Tapi kalau mengininkan SUV kompak yang harganya terjangkau, perawatan mudah, durability yang baik, dan andal di segala medan, Toyota Rush bisa jadi pilihan.
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR