Otoseken.id - Di motor seken yang jam terbangnya sudah tinggi, piston dan ring pistonnya sudah masti melemah kinerjanya.
Bagi pemilik motor harus tahu nih dua gejala yang bisa dikenali.
"Kalau ring piston aus atau lemah, biasanya motor akan mengeluarkan asap putih saat digeber," buka Benny Ilham, owner bengkel spesialis Yamaha Scorpio kepada GridOto.com.
Kalau motor kalian punya gejala di atas jangan dibiarkan dan segera lakukan pemeriksaan.
"Asap yang keluar dari knalpot saat digeber itu akibat ada oli mesin yang masuk ke ruang bakar dan ikut terbakar," papar Benny.
"Itu jadi efek dari ring piston yang enggak bisa menahan oli mesin sehingga oli ada yang lolos. Kalau dibiarkan, lama-lama volume oli mesin akan berkurang," tambahnya saat ditemui di Cilodong, Depok, Jawa Barat.
Nah, kalau piston aus dan minta diganti gejalanya mirip keteng yang bermasalah.
"Suara mesin agak kasar, mirip dengan suara keteng kendur," papar Benny.
Meski sekilas suaranya mirip dengan keteng yang bermasalah, kalian bisa bedakan bunyinya saat motor digas.
Baca Juga: Nih Simak, Efek Jelek Memakai Ring Piston Motor Harga Murah
Editor | : | optimization |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR