Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sebelum Beli Hyundai Atoz 1.100 cc, Kenali Dulu 4 Penyakitnya

Abdul Aziz Masindo - Jumat, 30 Oktober 2020 | 21:25 WIB
Hyundai Atoz 1.1 2005
Dok. OTOMOTIF
Hyundai Atoz 1.1 2005

Otoseken.idJika Anda mencari sebuah city car yang berukuran mungil, irit BBM, dan harganya di kisaran Rp 50 jutaan, Hyundai Atoz 1.1 lansiran 2005 ke atas ini bisa jadi pilihan.

Hyundai Atoz cocok untuk kendaraan yang nunjang mobilitas di kota besar, Hyundai Atoz hadir untuk menantang brand asal Jepang Suzuki Karimun.

Dibandingkan Suzuki Karimun kotak, Hyundai Atoz 1.1 punya mesin yang lebih modern, Hyundai Atoz telah mengadopsi teknologi multi valve dan pasokan bahan bakar injeksi elektronik.

Sedangkan karimun Kotak masih pakai karburator dan mesin konvensional.

Baca Juga: Hyundai Atoz 1.1 2005, City Car Mungil Asal Korea yang Irit BBM

Pengetesan yang dilakukan tim OTOMOTIF, Hyundai Atoz 1.1 produksi tahun 2005 mencatat konsumsi bahan bakar 20 km untuk 1 liter (20 km/liter) di rute tol.

Nah sebelum mengambil Hyundai Atoz 1.1 bekas, ada 4 penyakit yang mesti diwaspadai sebelum meminangnya.

1. Power window

Peranti pembuka kaca elektrik milik Atoz sering bermasalah. Penyebabnya, bahan rel kaca terbuat dari bahan karet.

Jika di bagian tersebut kotor akan mudah seret. Solusinya, bersihkan window canel dengan penetran khusus.

Hyundai Atoz 1.1 2005
Dok. OTOMOTIF
Hyundai Atoz 1.1 2005

Baca Juga: Pilihan City Car Bekas Rp 50 Jutaan, Dapat Suzuki Karimun, Ceria, Hingga Getz

Hindari menggunakan bensin atau solar. Karena akan bikin karet melar. Juga bersihkan pula pegangan regulator yang bekerja mirip prinsip tali timba.

2. Transmisi matik

Transmisi matik mudah slip jika terlambat mengganti oli matiknya. Untuk mencirikan kerusakan pada transmisi matik, Anda dapat merasakannya saat perpindahan gigi.

Bila terasa hentakan atau putaran mesin meninggi dan tidak dibarengi dengan laju mobil, menandakan transmisi sudah mulai bermasalah.

3.Pompa bensin

Filter bahan bakar terlalu rapat sehingga mudah mampat. Gejalanya, mobil mudah over heat dan mesin akan mudah mati, lantaran suplai bahan bakar pada injection-pump tersendat.

 

Jalan keluarnya, gantilah filter bahan bakar sesuai panduan dari pabrikan dan jangan menunda.

Baca Juga: Daftar Mobil City Car Seken Tahun 2013-2015 Rp 100 Jutaan, Toyota Yaris Cuma Segini

4. Pintu belakang

Suara berisik sering terdengar dari pintu belakang. Hal itu diakibatkan setelan pintu belakang mudah mengendor.

Cara mengatasinya, pengait kunci pintu belakang dikendorkan, lalu dorong kearah depan. Kemudian kencangkan kembali.

Editor : ARSN
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa