Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Limo Gen 3 Eks Taksi Primajasa, BKPB Ready, Unitnya Ada di Sini

Abdul Aziz Masindo - Sabtu, 26 Desember 2020 | 14:36 WIB
Toyota Limo gen 3 Eks taksi Primajasa
Dok. Deka Reset
Toyota Limo gen 3 Eks taksi Primajasa

Otoseken.idMembeli mobil bekas armada taksi menjadi salah satu alternatif untuk mendapatkan harga yang murah dan dapat tahun muda.

Salah satunya Toyota Limo eks taksi ini, dengan budget Rp 50 jutaan bisa mendapatkan sedan tahun 2013 dan 2014.

Sekedar informasi Toyota Limo merupakan Toyota Vios yang dikhuskan untuk versi fleet yang dituju untuk armada taksi.

Walaupun versi fleet, tapi Toyota Limo gen 3 ini memakai mesin yang sama dengan Vios yang dijual TAM (Toyota Astra Motor), yakni mesin berkode 1NZ-FE 4 silinder segaris 16 katup berkapasitas 1.500 cc.

Toyota Limo gen 3 Eks taksi Primajasa
Dok. Deka Reset
Toyota Limo gen 3 Eks taksi Primajasa

Baca Juga: Toyota Vios Limo Gen 3 Tahun 2014, Kondisi Mentah Dibanderol Rp 50 Jutaan

Dengan teknologi VVT-i (Variable Valve Timing with Intelligence) andalan Toyota untuk efisiensi bahan bakar.

Hanya saja, karena versi fleet untuk armada taksi, beberapa fitur di Vios harus dipangkas, seperti power window, electric spion, rem disc belakang, head unit, pelek, dan sebagainya.

Nah, Toyota Limo gen 3 bekas armada taksi Primajasa ini dijual Deka Reset, untuk BPKB-nya tak perlu nunggu, langsung ready sob.

Toyota Limo gen 3 eks taksi Primajasa ini tahun produksinya mulai dari 2013 sampai 2014.

Baca Juga: Suzuki Ertiga Eks Taksi Dibanderol Rp 68 Juta, Unitnya Ada di Sini

"Limo bekas taksi Primajasa, perawatannya terjamin, kondisi masih bagus tinggal pilih saja, BPKB ready," kata Deka, owner Deka Reset.

Toyota Limo gen 3 Eks taksi Primajasa
Dok. Deka Reset
Toyota Limo gen 3 Eks taksi Primajasa

Untuk harganya dibanderol Rp 55 juta pelat kuning, dan Rp 59,5 juta pelat hitam atas nama PT.

Unitnya berada di pool taksi Primajasa, Jatiasih Bekasi, bagi yang berminat bisa hubungi tim Deka Reset di nomor 081270237669/087883831594.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by dekareset888 (@dekareset888)

Editor : ARSN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa