Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kisah Miris Mercedes-Benz G300, Dahulu Tak Laku Sampai Karatan

Abdul Aziz Masindo - Minggu, 3 Januari 2021 | 11:00 WIB
Mercedes-Benz 300 GE 1998
Dok. Tabloid OTOMOTIF
Mercedes-Benz 300 GE 1998

Otoseken.idDesainnya yang khas dan berkesan macho membuat Mercedes-Benz G-Class banyak diburu pecinta Jip maupun kolektor.

Bahkan kami pernah menemukan Mercedes-Benz G-Class 300GE W463 lansiran 1993 dijual seharga Rp 1 Miliar.

Namun ada kisah miris pada saat krisis moneter di tahun 1998 lalu, stok mercedes-Benz G300 transmisi matik tak laku dijual.

Sejak Juni 1997, PT German Motor Manufacturing sudah tak merakitnya lagi.

Mercedes-Benz G-Class 300GE 1993
Istimewa
Mercedes-Benz G-Class 300GE 1993

Baca Juga: Mercedes-Benz G-Class 300GE 1993, Harganya Nyentuh Rp 1 Miliar

PT Star Motors Indonesia (SMI), selaku distributornya masih punya sisa stok rakitan 1997 dan 1996, baik yang berada di pabrik maupun di dealer.

Salah satu pembeli Mercedes-Benz G300, Kurniawan, seebut saja begitu, membelinya seharga Rp 400 juta pada saat itu, namun kondisi yang Ia dapatkan tak selayaknya mobil baru.

Kondisinya yang Ia dapatkan tidak mulus, knalpot karatan bahkan plafon yang sudah turun.

Saat Ia membongkar dek belakang untuk memasang sound system, tanpa disengaja sang instalatur menemukan kode tulisan bertanda jip ini produksi 1996.

Mercedes-Benz 300GE konversi G500
Instagram @garasipejabat
Mercedes-Benz 300GE konversi G500

Baca Juga: Mercedes-Benz G-Class 280E 1985 Dijual Setara S-Class Keluaran 2020

Ketika dikonfirmasi soal ini, pihak PT Star Motors Indonesia (SMI) mengaku belum menerima laporannya.

Namun ditegaskan, soal plafon ini pastinya sudah melewati meja Quality Control (QC). Menurut SMI, dari 100 unit, ada satu unit yang lolos sensor.

Dan itu kemungkinan besar juga bukan saat keluar pabrik, melainkan ketika mobil sudah berada di tangan show room menunggu untuk dijual

"Bisa saja menyimpannya tak benar. Lantaran dibiarkan kehujanan dan kepanasan, bisa timbul kerusakan," ucap Yuniadi deputy director marketing service SMI, pada saat itu.

 

 

Editor : ARSN
Sumber : Tabloid OTOMOTIF

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa