Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

motor bekas

Kenali Tanda-tanda Injector Motor Injeksi Mulai Mampet, Ini Gejalanya

ARSN,Isal - Rabu, 13 Januari 2021 | 15:05 WIB
Injector Yamaha NMAX 155
Isal/GridOto.com
Injector Yamaha NMAX 155

Otoseken.idPeran injektor di motor injeksi ternyata sangatlah penting.

Yap, Injector berfungsi untuk menyemprot dan mengkabutkan bahan bakar supaya bisa terjadi proses pembakaran.

 

Injector berfungsi untuk menyemprot dan mengkabutkan bahan bakar supaya bisa terjadi proses pembakaran.

Makanya injector enggak boleh mampet, soalnya supply bahan bakar akan terganggu.

"Penyebab mampetnya injector biasanya disebabkan lubang pada injector yang tersumbat akibat kotoran," buka Abdullah Syafei, kepala bengkel spesialis motor matik, Pro Matic kepada GridOto.com.

Baca Juga: Ini Gejala Yang Muncul Saat Injector Motor Mampet, Banyak Yang Gak Tahu

Menurut pria yang akrab disapa Bang Fei ini, tersumbatnya lubang injector akan mengganggu proses pengkabutan bahan bakar.

"Efeknya sudah pasti bahan bakar yang disemprotkan oleh injector tidak akan optimal," kata Bang Fei.

Lubang-lubang (holes) pada injector motor injeksi, kecil banget ya?
Isal/GridOto.com
Lubang-lubang (holes) pada injector motor injeksi, kecil banget ya?

Injector pada motor injeksi mulai mampet biasanya bisa kita rasakan gejalanya.

"Gejala injector mampet salah satunya tenaga motor jadi drop dan tarikan motor juga berat," kata Romi Nuryadi selaku Chief Mekanik Kawasaki Super Sukses Motor Depok.

Baca Juga: Cara Memperbaiki Injector Motor Matik Mampet, Modal Rp 25 Ribu

Nah, untuk mengetahui kondisi injector masih bagus atau tersumbat ternyata ada alatnya.

"Dengan alat injector tester ini nanti akan ketahuan berapa tekanan dan volume bahan bakar yang disemprotkan injector," jelas Budiman, teknisi R Pit Harapan Motor Sejahtera.

lantas kalau injector divonis tersumbat langkah selanjutnya bagaimana ?

Alat injector tester di bengkel resmi Yamaha
Isal/GridOto.com
Alat injector tester di bengkel resmi Yamaha

Baca Juga: Efek Negatif Karet Seal Injektor di Motor Injeksi Rusak, Idle mesin Jadi Begini

"Kalau tersumbatnya belum parah lebih baik lakukan pembersihkan injector, dengan infus injector salah satunya," tutup bang Fei yang bengkelnya berada di Cilangkap, Jakarta Timur ini.

Tuh, jadi jika kalian mulai merasakan tenaga motor yang berkurang bahkan mesin seperti tersendat, silakan cek injektornya.

Agar pengecekan lebih maksimal sebaiknya kalian cek di bengkel yang memiliki alat khusus cek kondisi injector Sob!

Efek Negatif Karet Seal Injektor di Motor Injeksi Rusak, Idle mesin Jadi Begini

Injektor dan karet seal
Istimewa
Injektor dan karet seal

Otoseken.id - Motor kesayangan tarikan mesinnya mendadak berat? Bisa jadi diakibatkan oleh kerusakan part kecil di area injektor.

Seperti diungkapkan Hilarius Eduard mekanik Jaya Motor, tarikan motor yang mendadak berat bisa diakibatkan kerusakan seal injektor.

"Jadi di area injektor ini ada seal berbentuk o-ring," buka Edu sapaan akrabnya.

"Posisinya itu ada di antara injektor dan dudukan intake manifold atau di Throttle Body (TB)," jelasnya.

Baca Juga: Waktu yang Tepat Untuk Ganti Filter Fuel Pump Motor Injeksi, Sering Terlupakan!

Fungsinya seal ini cukup krusial, dia sebagai penjaga agar udara tidak bocor ke ruang bakar.

Makanya seal ini tidak boleh rusak atau lepas.

"Seandainya seal rusak pasti langsam atau idle mesinnya jadi kacau, naik-turun tidak beraturan," wanti Edu.

 

"Selain itu motor juga tidak bisa dapat top speed, tarikannya terasa berat," ungkapnya.

Baca Juga: Motor Injeksi Boros dan Brebet, Cek Kabel Ini, Bisa Jadi Kendor

Sebagai mekanik Edu mengingatkan agar seal ini selalu terpasang dengan benar.

"Pasangnya harus hati-hati dan jangan sampai kena bensin, karena pasti melar dan tidak bisa dipakai lagi," tutupnya.

Tuh, jadi pastikan seal terpasang dan tidak rusak saat kalian ingin memasang injector kembali ke mesin.

 

Editor : ARSN
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa