Otoseken.id - Lagi cari motor sport 250 cc bekas? Tengok KTM Duke 250 di pasar motor bekas (motkas).
Yap, naked bike pun bisa menjadi opsi menarik selain sport fairing.
Posisi berkendara yang tegak membuat sport naked lebih gampang dikendalikan, meskipun memiliki tenaga yang tidak jauh beda dari sport faring dengan kubikasi mesin yang sama.
Menariknya, dengan uang kurang dari Rp 30 juta kalian bisa memboyong KTM Duke 250 kerumah.
Baca Juga: Beli KTM Duke 200 Bekas, Perhatikan 4 Komponen Ini, Biar Enggak Nyesal
Andri, selaku owner showroom spesialis motkas Jakarta Motorsport (JMS) mengatakan, kisaran harga bekas KTM Duke 250 saat ini dibanderol mulai Rp 27 juta.
"KTM Duke 250 tahun awal seperti 2015 itu kisaran Rp 27 jutaan, pastinya kilometer rendah. Rp 28 juta untuk lansiran 2016 dan 2017 harganya agak mirip masih di bawah Rp 30 juta," ujar Andri saat dihubungi GridOto.com, Minggu (14/02/2021).
Apabila kalian mencari unit tahun muda, ada New KTM Duke 250 yang memiliki tampilan lebih sporty dan tentunya dengan harga lebih tinggi.
"Untuk tahun 2018 itu sudah new model harganya sekitar Rp 37 juta, tahun 2019 Rp 40 juta itu sudah dapat ABS dan tahun 2020 Rp 43 juta maksimal," terang Andri
Baca Juga: Bandrol Harga Perbaikan Sokbreker KTM Duke, Di Bengkel Spesialis Cuma Segini
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR