Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

mobil bekas

Cara Membersihkan Filter Bahan Bakar Mobil Bekas, Mudah Banget

ARSN,Ryan Fasha - Jumat, 19 Februari 2021 | 11:36 WIB
filter bensin di semprot angin bertekanan
Ryan/GridOto.com
filter bensin di semprot angin bertekanan

Otoseken.idDi mobil bekas, ada komponen vital di sistem bahan bakar yang namanya filter bensin atau filter bahan bakar.

Fungsi utamanya pasti menyaring bensin yang akan diisap oleh fuel pump atau pompa bensin untuk kemudian disemprotkan oleh injektor.

Ternyata, Filter bensin yang sudah kotor sebenarnya bisa dibersihkan.

Saat ini GridOto.com berkunjung ke Auto Clinic yang kebetulan sedang membongkar filter bensin mobil konsumennya.

Baca Juga: Kenali Ciri-ciri Fan Belt Mobil Bekas Minta Ganti, Putus Bikin Sengsara

"Filter bensin lama-kelamaan pasti akan kotor karena kualitas bensin nggak semuanya bersih, jadi perlu dilakukan pembersihan," ucap Ugie, owner dari Auto Clinic yang beralamat di Pusat Otomotif Sentral Harapan Indah (POSH) Blok F.26, Sentra Bisnis harapan Indah, Bekasi kepada GridOto.com.

filter bensin yang sudah mulai kotor
Ryan/GridOto.com
filter bensin yang sudah mulai kotor

Untuk membersihkannya membutuhkan pembongkaran di tangki bensin karena fillter bensin berada di badan fuel pump.

Biasanya filter bensin yang sudah kotor akan berwarna cokelat pekat.

Warna ini berupakan deposit kotoran dari bahan bakar.

Baca Juga: Kenali Ciri-ciri AC Mobil Bekas Sudah Waktunya Harus di Overhaul

"Seperti pada filter bensin Nissan Livina, cara membersihkannya cukup dengan memasukkan bensin ke lubang selang injeksi lalu dikocok-kocok hingga kotoran di dalam filter rontok," tambahnya.

Lakukan terus sampai kotoran cokelat pekat tersebut hilang.

 

Untuk lebih bikin bersih lagi, semprotkan dengan angin bertekanan melalui lubang selang injektor sampai semua kotoran bersih.

Namun, yang perlu diperhatikan, pastikan angin bertekanan itu sudah aman dari air ya sob.

Baca Juga: Cara Mudah Atasi Bodi Mobil Bekas Warna Putih Menguning di Musim Hujan

Pasalnya, bila di dalam tabung kompresor angin bertekanan terdapat air, itu bisa merusak fuel pump.

"Namun, bila dirasa kotoran sudah tidak bisa dihilangkan, ada baiknya lakukan penggantian filter bensin. Tetapi setiap mobil berbeda-beda, ada yang bisa diganti filter bensinnya saja dan ada pula yang assy berikut pompa bensinnya," sebut Ugie.

Saat pemasaangan kembali, pastikan O ring karet terpasang dan masuk di dalam dudukannya secara sempurna.

O ring karet fuel pump tidak boleh rusak.
Ryan/GridOto.com
O ring karet fuel pump tidak boleh rusak.

Baca Juga: Cara Bikin Karet Wiper Mobil Bekas Jadi Awet, Cuma Modal Segini

Karena kalau O ring karet tidak terpasang sempurna atau putus akan berakibat ruang kabin akan bau bensin.

Selain itu, bensin pun bisa bocor saat tangki bensin diisi penuh.

Membersihkan filter bensin dilakukan bila mobil sudah menunjukkan tanda-tanda seperti respons gas saat diinjak mendadak sudah tidak responsif maupun jalan mobil sudah agak brebet.

Bila tidak dibersihkan atapun diganti, bisa saja komponen fuel pump rusak karena isapan bensin terhalang kotoran yang menumpuk di filter bensin. 

Editor : ARSN
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa