Otoseken.id - Tensioner menjadi salah satu kelemahan atau penyakit yang sering ditemui pada Yamaha NMAX 155 generasi pertama.
Hal ini diungkapkan oleh Yoga Ningrat selaku Pemilik Yoga Motoshop, bengkel spesialis Maxi Yamaha, menurutnya penyakit atau gejala yang sering menyerang Yamaha NMAX produksi tahun 2015 adalah tonjokan keteng lemah.
"Berdasarkan pengalaman saya, tensioner atau tonjokan keteng lemah itu sebagian besar menyerang Yamaha NMAX generasi pertama buatan tahun 2015 hingga petengahan tahun 2016," ungkap Yoga, yang bengkelnya berada di Jalan Bulak Ringin No.88A, Cibubur, Jakarta Timur in
"Untuk Yamaha NMAX buatan tahun di atas itu, tensionernya sudah lebih kuat," tambahnya.
Baca Juga: Penyebab Kode Error 37 di Yamaha NMAX, Ada Masalah di Sensor Ini
Seperti kita ketahui, tensioner atau tonjokan keteng lemah membuat kondisi keteng jadi kendur.
Keteng yang kendur biasanya menimbulkan suara berisik pada area mesin Yamaha NMAX.
"Yang membuat tensioner Yamaha NMAX generasi pertama ini lemah adalah per tensioner yang patah. Hal itu membuat tensioner tidak mampu menekan lidah keteng sehingga keteng jadi kendur," katanya.
Solusinya, Ia menyarankan untuk mengganti tensioner kepunyaan Yamaha Aerox 155.
Editor | : | optimization |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR