Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kaca Mobil Bekas Berjamur? Begini Cara Mudah Menghilangkannya

Dok Grid - Selasa, 31 Oktober 2023 | 13:30 WIB
Ilustrasi poles kaca depan untuk menghilangkan scratch dan jamur kaca
Dok. OTOMOTIF
Ilustrasi poles kaca depan untuk menghilangkan scratch dan jamur kaca

Otoseken.id - Kaca mobil jadi salah satu bagian eksterior mobil yang penting dalam perawatan. Apalagi untuk yang ingin jual beli mobil bekas, kaca mobil harus terlihat mulus.

Karena kebersihan kaca (terutama bagian depan) sangat mempengaruhi kemampuan memandang (visibiltias) kita ke arah luar. 

Kaca yang banyak terdapat waterspot atau jamur, terutama kaca depan, dapat menghalangi pengelihatan saat hujan.

Apalagi bila terkena air hujan, bakal bikin kaca terlihat buram, meski sudah diseka oleh wiper.

Ilustrasi kaca depan bila sudah banyak jamur, saat terkena air akan mengganggu visibilats
Dok. OTOMOTIF
Ilustrasi kaca depan bila sudah banyak jamur, saat terkena air akan mengganggu visibilats

Baca Juga: Kaca Mobil Berembun? Begini Cara Mengatasi Kaca Mobil yang Berembun

Untuk itu sebelum benar-benar masuk musim hujan, sebaiknya sesegera mungkin untuk membersihkan kaca dari jamur. 

Caranya, “Gunakanlah glass scrub untuk menghilangkan jamur kaca. Jangan gunakan obat jamur merah atau asam, karena dapat merusak lapisan kaca,” ujar Kevin dari Fine Gloss, Season City, Latumenten, Jakarta Barat.

Setelah kaca bersih, lanjutnya, sebaiknya lapisi permukaannya dengan coating kaca, atau bisa dengan cairan rain clear atau glaco.

Glass scrub adalah sejenis proses menghilangkan jamur, sekaligus mengangkat kotoran dengan cara dipoles.

Editor : optimization
Sumber : Otomotifnet.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa