Otoseken.id - Karena dimakan usia, harga Honda BR-V keluaran 2015 cuma tinggal segini untuk tipe 1.5 S M/T.
Kini, harga Honda BR-V bekas tahun 2015 sudah mulai bersahabat di bursa mobil bekas (mobkas).
Pantauan kami di lapangan, harga termurah dari Honda BR-V ada di angka Rp 140 juta.
Harga tersebut adalah untuk BR-V tipe 1.5 E CVT lansiran 2015.
Baca Juga: Kepincut Honda HR-V Bekas, Simak 7 Kelemahannya Sebelum Beli
Sementara itu BR-V tipe 1.5 E M/T lansiran 2015 harganya Rp 150 juta.
Sedangkan BR-V bekas termahal yang kami temukan adalah tipe 1.5 E CVT Prestige seharga Rp 170 juta.
Ketika pertamakali dirilis, Honda BR-V 2015 dibanderol dengan harga Rp 226.5 juta untuk tipe S M/T
Sekilas memang aura sebuah mobil LMPV sedikit melekat di BR-V karena mirip dengan Mobilio yang ditinggikan, tapi rasa berkendaran dan sensainya jelas jauh berbeda lantaran suspensinya yang telah diset ulang.
Honda BR-V meluncur ke Tanah Air pada 2015 dan baru dipasarkan pada 2016, pada saat itu tren Low SUV atau LSUV sedang banyak diminati, BR-V hadir untuk berhadapan dengan Toyota Rush dan Terios.
Baca Juga: Penyebab Bodi Honda BR-V Bergetar, Cek Langsung Biang Keladinya
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR