Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gini Cara Agar Handling Toyota Innova Reborn Makin Rigid, Anti Limbung

Dok Grid - Selasa, 17 Oktober 2023 | 14:51 WIB
Innova Reborn limbung
Innova Reborn limbung

Otoseken.id - Mobil Keluarga seperti MPV (Multi Purpose Vehicle) seperti Toyota Kijang Innova Reborn ini memang handlingnya tidak sebaik mobil sedan.

Ternyata Kijang Innova juga bisa lho bikin rigid alias kaku supaya handling saat mengemudi makin mantap.

Gejala limbung atau body roll di Toyota Kijang Innova Reborn bisa diatasi dengan memasang stabilizer bar dari Ultra Racing di beberapa titik sasis Innova reborn.

"Hilangi limbung atau body roll saat menikung tajam, pakai stabilizer bar, itu aman untuk dipakai harian," buka Hans Steven, owner dari Speed'Z Performance di Cipondoh, Tangerang.

Toyota Kijang Innova Reborn
Rianto/Gridoto.com
Toyota Kijang Innova Reborn

Baca Juga: Ini Alasan Mesin Toyota Kijang Innova Diesel Lama dan Reborn Berbeda 

"Pemakaian harian bisa pakai paket stage 1, ada dua macam stabilizer yang dipakai, yaitu Strut bar dan anti roll bar," lanjut Hans.

Masih kata Hans, tiap macam stabilizer memiliki fungsi yang berbeda, strut bar atau front bar, fungsinya untuk menambah rigiditas (kekakuan) sehingga dapat meminimalisir body roll (limbung).

Sedangkan anti roll bar berfungsi untuk mengurangi gejala oversteer di Toyota Kijang Innova Reborn.

Sekedar informasi, oversteer adalah kondisi di mana ban belakang kehilangan traksi atau kehilangan daya cengkram ke jalan.

Editor : optimization

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa