Otoseken.id - Siapa bilang upgrade setir mobil bekas mahal? Cukup sediakan dana segini saja kok.
Dongkrak tampilan interior mobil bekas yang baru dibeli, salah satunya adalah dengan upgrade setir mobil.
Selain tampilan, upgrade setir juga bisa menambah fitur kepraktisan di mobil bekas.
Rafi Mobil, bengkel spesialis custom setir di Pasar Taman Puring, Jakarta Selatan menyediakan beragam jenis upgrade setir mobil sesuai kebutuhan kalian.
Baca Juga: Muncul Vibrasi di Setir Mobil Saat Melaju, Ini Bagian Yang Perlu Dicek
Misalkan ingin upgrade setir kepunyaan trim atau varian mobil yang lebih tinggi.
Seperti Toyota Kijang Innova pasang setir Toyota Fortuner atau Honda Brio dan Honda Jazz ganti setir punya Honda HR-V.
"Harga setir mulai dari Rp 6 jutaan, tergantung tipe dan fitur di setir," ungkap Rafi selaku pemilik bengkel.
"Sudah termasuk jasa pasang dan instalasi airbag sampai aktif," imbuhnya.
Baca Juga: Ganti Setir Jangan kena Tipu, Ini Ciri-ciri Setir Replika dan Asli
Jadi tidak perlu khawatir kalau airbag tidak berfungsi setelah upgrade setir.
Harga itu juga sudah termasuk konektivitas head unit dengan fitur audio steering switch button jika sudah tersedia di setir yang diupgrade.
"Untuk beberapa head unit yang belum bisa terkoneksi cukup tambah kabel spiral," ujar Rafi.
Masih kurang puas, jika ingin upgrade setir plus panel carbon fiber di setir, harga dipatok mulai dari Rp 7 jutaan.
Atau ingin setir tambahan dimodifikasi dengan carbon fiber, harga mulai Rp 1,3 jutaan per panel lingkar setir.
"Bisa juga setir bawaan yang sudah ada slot audio steering switch button tinggal ditambah," sebut Rafi.
"Biayanya Rp 300 ribu tambah tombol dan kabel spiral untuk koneksi ke head unit," terusnya.
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR