Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

mobil bekas

Enggak Nyangka, Cairan Pembersih Throttle Body Mobil Jenis Ini Bikin Rontok Mesin

ARSN,Andhika Arthawijaya - Senin, 4 Oktober 2021 | 08:37 WIB
Bila menggunakan cleaner jenis cair, menyemprotkannya harus sedikit-sedikit guna menghindari efek water hammer.
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Bila menggunakan cleaner jenis cair, menyemprotkannya harus sedikit-sedikit guna menghindari efek water hammer.

Otoseken.id - Seiringan pemakaian kendaraan, bagian dalam throttle bodi mobil Throttle Body (TB) yang dilewati campuran gas, lama-lama akan kotor.

Bila sudah terlalu kotor, dapat membuat proses campuran gas jadi tidak optimal lagi.

Kalau kendaraan Anda pernah mengalami stasioner mesin suka naik-turun, TB kotor salah satu penyebabnya, termasuk rpm drop saat AC hidup.

Untuk mencegah hal ini terjadi, TB wajib dirawat.

Cara merawat TB, yaitu dengan selalu menggunakan bahan bakar berkualitas baik, dan rutin mengganti filter udara.

Baca Juga: Cara Membersih Throttle Body Mobil Bekas Yang Kotor, Nih Tipsnya

Selain itu, saluran TB juga harus rutin dibersihkan.

“Kalau di beres (bengkel resmi, red) Suzuki, saat servis berkala tiap kelipatan 10.000 kilometer, TB-nya pasti dibersihkan,” tukas Suwandi, Service Advisor beres Suzuki Sejahtera Buana Trada (SBT) di Pulogadung, Jakarta Timur.

Nah, untuk membersihkan TB ini sebenarnya caranya mudah, dan bisa dilakukan sendiri di rumah.

“Bila TB kotornya tidak parah, cukup disemprot cleaner khusus, dalam keadaan TB tetap terpasang di intake,” bilang Wandi, sapaan akrabnya.

Baca Juga: Ciri-ciri Throttle Body Mobil Bekas Sudah Kotor, Muncul Tanda Ini

Editor : ARSN
Sumber : Otomotifnet.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa