Otoseken.id - Enggak nyangka, Harga Toyota Agya 2014 tipe G TRD M/T kini cuma tinggal segini di bursa mobil bekas (mobkas).
LCGC Toyota Agya tahun 2014 kini harganya sudah murah di pasaran.
Di pasaran, Agya 2014 paling murah hanya Rp 80 jutaan.
Cocok banget buat yang ingin beli mobil bekas namun dana terbatas.
Bermain di segmen kendaraan murah ramah lingkungan atau low cost green car (LCGC), Agya punya dua pilihan mesin yakni 1.000 cc dan 1.200 cc.
Baca Juga: Toyota Agya Modifikasi Ektrem, Mesin Ditanam Turbo, Interior Ala Mini Bar
Lahir sejak 2013 lalu, harga bekas Toyota Agya menarik untuk dilirik, bagi yang menginginkan mobil berkapasitas 5 penumpang.
Untuk harga bekasnya, mulai Rp 80 jutaan, dengan harga segitu sudah bisa mendapatkan sebuah mobkas dengan tahun muda, yang seharusnya minim dari masalah.
Agya sendiri saat pertama hadir di Indonesia, ditawarkan dengan harga di bawah Rp 100 juta atau tepatnya Rp 99,9 juta di tipe terendahnya E.
Sedangkan tipe tertingginya saat itu yakni TRD transmisi otomatis ditawarkan Rp 120,750 juta.
Baca Juga: Mobil LCGC, Toyota Calya, Brio, Agya, Harus Pakai Oli Mesin Khusus, Ini Alasannya
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR