Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

motor bekas

Wajib Tahu, Motor Bekas Sentuh 50.000 Km Jangan Lupa Ganti Komponen ini

ARSN,Isal - Senin, 6 Desember 2021 | 15:15 WIB
motor bekas Rp 3 jutaan
Rudy Hansend
motor bekas Rp 3 jutaan

Otoseken.id - Pemilik motor bekas wajib tahu nih, motor yang sudah sentuh jarak 50.000 km disarankan untuk ganti komponen ini.

Part yang disarankan diganti ini adalah part yang berada di dalam mesin.

"Kalau di bengkel resmi, motor yang sudah menempuh 50.000 km disarankan untuk servis besar dan ganti piston berserta ring pistonnya," buka Sumardiyono, Owner ABS Motor kepada GridOto beberapa waktu yang lalu (29/11/2021).

Hal ini berlaku untuk motor yang menggunakan piston model forged ataupun casting.

Baca Juga: Wajib Tahu Sebelum Beli Motor Bekas Rem ABS, Kenali Ciri-ciri Modulnya Mulai Rusak

Dua komponen yang harus diganti saat Yamaha NMAX memasuki usia 50 ribu Km
Isal/GridOto.com
Dua komponen yang harus diganti saat Yamaha NMAX memasuki usia 50 ribu Km

Meski piston model forged lebih kuat dari model casting, tetap disarankan untuk dicek dan diganti jika perlu setelah motor dipakai menempuh jarak 50.000 km.

"Kalau berdasarkan ketentuan pabrikan, garansi ring dan piston itu hanya sampai 50.000 km atau 5 tahun pemakaian," jelas mekanik yang akrab disapa Mardi ini.

"Hal itu bisa menjadi patokan juga untuk mengetahui usia pemakaian piston dan ring piston," tambahnya.

Soalnya, Mardi banyak menemukan kasus ring piston motor mulai lemah ketika sudah menempuh jarak pakai 50.000 km.

Baca Juga: Aki Motor Kondisi Bagus Tapi Starter Elektrik Ngadat, Ini Dia Biang Keladinya

Editor : ARSN
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa