Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Musim Hujan Datang, Berikut Cara Menjaga Karet Wiper Agar Tetap Bagus

Dok Grid - Kamis, 7 Desember 2023 | 10:14 WIB
Ilustrasi wiper mobil
GridOto.com
Ilustrasi wiper mobil

Otoseken.id - Begini lho cara menjaga kondisi karet wiper mobil agar tetap bagus di musim hujan.

Komponen karet wiper punya tugas penting menjaga kaca mobil dari air hujan agar visibilitas pandangan tetap baik.

Karet wiper yang sudah mulai mengalami kerusakan bisa membuat sapuan air hujan menjadi tidak maksimal.

Oleh karena itu, penting untuk menjaga kondisi karet wiper.

"Mengetahui karet wiper yang masih baik dan yang tidak bisa dengan melihat secara langsung," buka Sen Sen dari bengkel Senja Otomotive di Pulogebang, Jakarta Timur.

ilustrasi Berkendara di Musim Hujan
Agus Salim/GridOto.com
ilustrasi Berkendara di Musim Hujan

"Karet wiper yang mulai rusak atau getas bisa langsung terlihat kok," tambahnya.

Biasanya permukaan yang langsung kontak dengan kaca mobil akan terlihat mulai rusak.

Jika terus dipakai maka air hujan tidak bisa tersapu dengan baik.

Karet wiper yang sudah mulai rusak ini sangat berbahaya jika terus digunakan.

Editor : optimization
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa