Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dijuluki Si Rajanya Diesel, Isuzu Panther LS 2003 Mulus Dilepas Segini

Abdul Aziz Masindo - Kamis, 17 Februari 2022 | 08:50 WIB
Isuzu Panther LS 2003
Abdul Aziz Masindo/Otoseken.id
Isuzu Panther LS 2003

Otoseken.id - Isuzu Panther walaupun sudah disuntik mati alias discontinue, tapi peminat mobil keluarga 'Si Rajanya Diesel' masih banyak.

Mesinnya yang tangguh dan bandel serta konsumsi bahan bakar yang irit, menjadikan Isuzu panther banyhak diminati masyarakat Indonesia, oh oya tak lupa teknologi yang belum common-rail atau masih konvensional, menjadikan Panther masih sanggup meminum Solar.

Di Indonesia, Isuzu Panther sudah ada sejak 1991, nah untuk Panther kapsul ini merupakan Panther generasi keempat yang diluncurkan tahun 2000 dan mengalami facelift di 2005. Kala itu MPV dengan julukan 'Si Rajanya Diesel' datang untuk melawan Toyota Kijang dan Mitsubishi Kuda.

Mesin diesel berkode 4JA1-L di Panther mampu menghasilkan tenaga 80 dk di 3.500 rpm dengan torsi 191 Nm yang sudah didapat di 1.800 rpm. 

Hasil tes performanya, akselerasi 0-100 km/jam diraih dengan waktu 17,44 detik, sedangkan untuk konsumsi bahan bakarnya, untuk satu liter solar dapat angka 14,7 km/liter di rute dalam kota. 

Panther Kapsul memiliki masa produksi yang panjang hingga akhirnya Februari tahun lalu (2021),PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) secara resmi mengumumkan telah menyuntik mati atau menghentikan produksi Isuzu Panther.

Soal harga bekasnya, Panther ini masih termasuk tinggi, seperti yang kami temui Panther lansiran 2003 tipe LS di showroom Anda Mobilindo di Petukangan, Jakarta Selatan.

"Panther LS 2003 Manual, kondisinya mulus karena baru direstorasi, odometernya di angka 300 ribuan kilometer," kata Alder, Marketing Anda Mobilindo.

Interior Isuzu Panther LS 2003
Anda Mobilindo
Interior Isuzu Panther LS 2003

Editor : ARSN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa