Otoseken.id - Enggak nyangka, ternyata ini dia penyebab kenapa cakram motor bisa termakan.
Cakram di sistem rem motor sendiri memang bisa termakan karena berbagai hal.
Yang paling sering tentu akibat membiarkan kampas rem habis sampai muncul bunyi gesekan besi dari area rem.
"Bisa dibilang sampai sekarang juga banyak pengguna motor yang membiarkan kampasnya habis total dan tidak segera diganti," buka Agung Prayitno mekanik dari bengkel JGP Motorcycle di daerah Cidodol, Jakarta Selatan.
Kampas yang habis hingga tersisa besinya akan memakan piringan cakram saat bergesekan hingga kondisinya jadi tipis.
Tapi selain kampas rem habis, ada penyebab lain yang mengakibatkan cakram termakan.
"Penyebab lainnya itu pakai kampas rem aftermarket, terutama yang high performance," lanjut Agung.
"Memang secara pengereman dia bakal bisa terasa pakem, tapi dengan bahan yang lebih keras tentu bisa mengakibatkan ke piringan yang termakan," lanjut Agung.
Baca Juga: Cara Merawat Motor Bekas, Begini Mengatasi Cakram Belakang Berkarat
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR