Otoseken.id - Ada trik agar Yamaha NMAX lebih stabil saat nikung.
Terutama bagi yang doyan nikung dengan kecepatan tinggi alias cornering.
Caranya sederhana dan cuma modal karet ban dalam bekas saja.
Yakni dengan menyumpal bagian rongga engine mounting pakai ban dalam bekas tadi.
Hal ini dibeberkan oleh Arif Nurahman, Mekanik bengkel Satria Motor di Jl. Kangkungan, Sunter, Jakarta Utara.
Diketahui, dalam kondisi standar, engine mounting Yamaha NMAX memang tampak berongga.
Meskipun karet engine mounting sudah terpasang benar dan kondisi masih bagus.
Oleh karena itu, ada beberapa pengguna yang mengumpal area berongga tersebut.
"Jadi ketika dipasang ganjalan pakai karet ban dalam bekas, engine mountingnya jadi rapat," ucap Arif.
Baca Juga: Cara Mengatasi Kode Error 42 di Yamaha NMAX, Ternyata Mudah Banget
"Karena bagi beberapa orang merasa engine mounting lebih baik rapat," imbuhnya.
Menurut pengalaman Arif dan konsumennya, ada beberapa efek yang dirasakan setelah menyumpal rongga engine mounting tersebut.
"Kalau dari pengalaman pribadi saya, motor yang pakai pengganjal engine mounting ini terasa lebih stabil ketika menikung, apalagi saat kecepatan tinggi," ucapnya.
Sebab, otomatis jadi tidak banyak gerakan pada mesin ketika motor melaju.
"Pengalaman dari konsumen saya yang sudah pakai sih aman-aman saja dan awet asalkan proses pemasangannya benar," yakin Arif.
Meski begitu, ada juga efek negatif menyumpal rongga engine mounting Yamaha NMAX ini.
"Kekurangannya, bantingan shockbreaker jadi terasa lebih keras, tapi tidak terlalu mengganggu sebetulnya," tandasnya.
Baca Juga: Volume Oli Mesin Yamaha NMAX Berkurang Drastis? Inilah Penyebabnya
Posted : Senin, 27 Mei 2024 | 13:58 WIB| Last updated : Senin, 27 Mei 2024 | 13:58 WIB
Editor | : | optimization |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR